Babinsa Koramil 05/KJ Bersama Mitra Jaya Gelar Grebek Sahur Di Wilayah Binaan

Criminalnews.net – Kodam Jaya – Jakarta Barat. Bulan suci Ramadan 1442 Hijriah dijalani masyarakat muslim selama beberapa hari, kendatipun di tengah Pandemi Covid-19 saat ini, hari ini personil Babinsa Koramil 05/KJ bersama Mitra Jaya menggelar grebek sqaur yang berlokasi di Jl. Tosiga Ujung RT 004/04 Kel. Kebon Jeruk, Kec. Kebon Jeruk Jakbar. Jum’at (23/04/2021)

Kegiatan grebek saur bertujuan agar masyarakat muslim terbangun dari tidurnya saat sahur, dilanjutin sembari melaksanakan patroli di wilayah Kecamatan Kebon Jeruk.

Danramil 05/KJ Kapten Inf Sudarsono saat di hubungi awak media mengatakan, ” Babinsa Kel. Kebon Jeruk Sertu Yusuf Iskandar Bersama Mitra Jaya 51/KJ hari ini melaksanakan kegiatan grebek saur membagikan Makanan Siap Saji kepada Masyarakat yang berkerja di Malam hari dilanjutkan Patroli Kewilayahan di Kebon Jeruk Komplek dalam rangka monitoring kegiatan Tawuran dan Gank Motor disepanjang Jalan Wilayah Kebon Jeruk.

” Semoga dengan kegiatan ini menjadi amal untuk kita dan bermanfaat untuk mereka yang membutuhkan,” Kata Danramil.

” Andi” salah satu warga Kebon Jeruk mengatakan, ” Terimakasih yang sudah membangunkan kami untuk sahur dan juga memberi makanan siap saji ini,” ungkapnya. Kemudian dia mendoakan agar seluruh personel Babinsa Koramil 05/KJ selalu dalam keadaan sehat, sehingga bisa selalu melaksanakan aktivitas seperti ini. Sehingga Pandemi Covid-19 cepat teratasi.” Ucapnya. (Sumber Koramil 05/KJ/Dkk)